Dlh. Lumajang - Sebagai tindak lanjut dari monitoring dan evaluasi Calon Sekolah Adiwiyata Nasional (CSAN) dan Calon Sekolah Adiwiyata Mandiri (CSAM) pada Februari - Maret 2021, DLH mengadakan bimbingan teknis pemantapan macroexcel kepada 14 sekolah/madrasah CSAN CSAM di Kabupaten Lumajang pada tanggal 16 Maret 2021. Kemudian dilanjut mengadakan bimbingan teknis pengenalan gerakan PBLHS kepada 44 sekolah/madrasah Calon Sekolah Adiwiyata Kabupaten pada tanggal 17 Maret 2021 yang sama-sama dilaksanakan di SMKN 1 Tekung.
"Pengusulan CSAN CSAM sendiri diperkirakan Bulan April, oleh karena itu kami mengadakan bimtek ini karena macroexcel yang sekarang baru, tidak lagi hyperlink," kata Agus Bambang DP., SP. selaku Kasi Peningkatan Kapasitas LH saat membuka bimtek tanggal 16 Maret.
Kemudian pada tanggal 17 Maret, pada acara bimbingan teknis CSAK, dalam sambutannya Ibu Yuli Harismawati, SP. menyampaikan apresiasinya kepada sekolah/madrasah yang secara sukarela mengajukan lembaganya untuk turut dalam program Gerakan PBLHS.
"Saya mengapresiasi sekali sekolah - sekolah yang tetap menerapkan perilaku berbudaya lingkungan hidup bahkan ketika pandemi seperti ini, dimana durasi siswa sekolah dibatasi namun tetap melakukan pembelajaran lingkungan hidup secara daring."
Selain itu dalam bimbingan teknis CSAK juga disampaikan adanya Go Green School Competition 2021, inovasi baru DLH di tahun ini yang bertujuan menarik minat sekolah/madrasah mengikuti program Gerakan PBLHS.(DLH/ Riz)