Dlh.Lumajang – Dharma Wanita Persatuan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Lumajang memperingati Maulid Nabi Muhammad S.A.W bertempat di aula DLH. Acara yang bertema “ Mari Aktualisasika Suri Tauladan Nabi Untuk Kehidupan Bangsa Yang Lebih Baik dan Sejahtera” ini bertujuan untuk bisa menerapkan suri tauladan yang di contohkan Nabi Muhammad agar terwujud kehidupan berbangsa dan bernegara yang lebih baik dan sejahtera.
Dalam sambutannya Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Yuli Harismawati mengatakan bahwa kegiatan seperti ini perlu dilaksanakan secara rutin agar asupan energi positif terus di dapatkan para ibu-ibu Dharma Wanita mengingat ibu-ibu Dharma Wanita merupakan penyemangat dan merupakan sebuah energi positif bagi petugas/ karyawan Dinas Lingkungan Hidup’ “Kegiatan seperti ini sangat baik untuk dilaksanakan karena dengan begini kita ibu-ibu Dharma Wanita mendapatkan siraman energi positif”, tuturnya.
Sementara Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang Ny. Agus R. Rozaq mengatakan bahwa kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad S.A.W di laksanakan berbarengan juga dengan rapat pleno dan arisan bulanan yang biasanya rutin dilaksanakan. Dalam pesannya Ny. Agus R. Rozaq mengatakan agar ibu-ibu Dharma Wanita selalu memberikan support kepada suaminya dan selalu sabar untuk mendampinginya, “Ibu-ibu saya harap untuk selalu memberikan support kepada suami dan selalu bersabar untuk mendampingi bapak-bapak/ suami kita, terlebih dalam minggu kemarin sering lembur malam karena menghadapi penilaian Adipura”, ungkapnya.
Acara ditutup dengan mauidhotul Hasanah dari Nyai Dewi Hayyinah Abdul Hamid yang merupakan penda’i dan penceramah kondang dari lumajang, beliau mengajak kepada para Ibu-ibu Dharma Wanita agar jangan sampai meninggalkan sholat berjamaah dan bacaan sholawat kepada nabi Muhammad S.A.W. Dalam ceramahnya lebih jelasnya semua problematika kehidupan yang kita hadapi sebetulnya akan mendapat jalan keluar apabila kita selalu istiqomah dalam menjalankan Sholat berjamaah dan selalu membaca Sholawat, “Ibu-ibu jangan kuatir kalau ada masalah ini dan itu, masalah perekonomian, masalah rumah tangga akan ada jalan keluarnya apabila kita selalu istiqomah menjalankan sholat berjamaah dan membaca sholawat kepada nabi”, himbauanya. (DLh/ News).