Dlh. Lumajang - Pak Da'im, nominator Kalpataru Nasional Tahun 2021 terima penghargaan Kalpataru dan Pelestari Fungsi LH secara resmi dari Gubernur, Senin (20/12) dalam acara Pengkayaan Vegetasi di Njulung Agro Edu-Tourism, Wajak, Kab. Malang. Selain Pak Da'im, hadir pula perwakilan penerima penghargaan Eco Pesantren dan Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi Tahun 2021.
Walaupun sempat diguyur hujan deras di lokasi, Gubernur dan beberapa tamu undangan penerima penghargaan termasuk Kepala DLH Lumajang, Yuli Harismawati turut serta menanam bibit di lokasi ex tambang tersebut dengan bibit alpukat.
Siang harinya, Pak Da'im memberikan paparan mengenai kiprahnya sebagai perintis penghijauan di Gunung Lemongan puluhan tahun lalu dalam kegiatan evaluasi peningkatan kapasitas LH. Dalam ceritanya beliau sama sekali tidak mengharapkan penghargaan dari perjuangannya membuka jalan sejauh 3 Km untuk menghijaukan lereng yang gundul akibat kebakaran dan pembalakan liar. Di akhir paparannya beliau turut mengajak semua peserta untuk turut menjaga lingkungan walaupun aksinya seminimal mungkin namun dampaknya akan terasa besar untuk kehidupan selanjutnya.(DLH/News)