Dlh. Lumajang - Tim Verifikator Calon Sekolah Adiwiyata Tingkat Kabupaten yang terdiri dari perwakilan Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lumajang telah melakukan kunjungan lapangan di beberapa sekolah Calon Sekolah Adiwiyata Tingkat Kabupaten Tahun 2024.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk mengevaluasi implementasi program lingkungan di masing-masing sekolah, termasuk manajemen pengelolaan sampah, pengelolaan energi, dan kegiatan pelestarian lingkungan. Tim verifikator juga memeriksa berbagai aspek, seperti kebersihan lingkungan sekolah, adanya kebun sekolah, serta keterlibatan siswa dan guru dalam kegiatan lingkungan.
"Ada enam sekolah yang akan dilakukan kunjungan lapangan, ini masih ada beberapa sekolah yang belum," ujar Agus Priosantoso Tim Verifikator Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lumajang saat dikonfirmasi, Kamis (5/9/2024).
Program Adiwiyata merupakan salah satu program pemerintah untuk mendorong sekolah menerapkan prinsip pendidikan lingkungan hidup yang berkelanjutan. Harapannya dapat meningkatkan kesadaran lingkungan di kalangan siswa dan warga sekolah.
"Kami berharap hasil dari verifikasi ini dapat memotivasi sekolah untuk lebih aktif dalam menjaga dan melestarikan lingkungan," lanjut Agus.
Ia pun menjelaskan, sekolah yang nantinya lolos dan ditetapkan sebagai Sekolah Adiwiyata Tingkat Kabupaten, akan diusulkan untuk mengikuti penilaian Sekolah Adiwiyata Tingkat Provinsi Jawa Timur.
"Dari verlap ini nanti akan ditetapkan Sekolah Adiwiyata Kabupaten yang akan diusulkan Jadi Calon Sekolah Adiwiyata Provinsi Tahun 2026," pungkasnya. (DLH/Fad)